menuju akhir tahun 2021, menyambut tahun 2022

Tidak berasa sekarang sudah akhir bulan November, yang berarti tahun baru 2022 semakin dekat. Tahun baru adalah suatu perayaan di mana suatu budaya merayakan berakhirnya masa satu tahun dan menandai dimulainya hitungan tahun selanjutnya. Bagi sebagian orang, pergantian tahun merupakan saat yang dinanti-nanti karena biasanya setiap pergantian tahun selalu diikuti dengan refleksi dan resolusi baru.

Resolusi tahun baru adalah ikrar atau janji yang dibuat untuk diri sendiri. Umumnya, resolusi tahun baru diambil orang pada hari pertama tahun itu. Memasuki tahun baru, sebaiknya segera menetapkan impian baru.

Menghidupkan impian akan memberikan banyak manfaat bagi kita karena memiliki impian akan memberi motivasi bagi kita untuk bertindak mewujudkannya. Memiliki impian dapat menjadi arah bagi kita untuk melangkah kedepan dan dapat menjadi pendorong untuk melakukan tindakan yang terarah demi merealisasikan impian.

Tahun baru biasanya dirayakan bersama keluarga terdekat dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan, contohnya bermain kembang api dan barbeque di halaman rumah. Adapun orang orang yang merayakan pergantian tahun diluar rumah misalnya pergi berlibur ke kota atau negara lain. Namun sayang sekali, Pemerintah mengubah libur nasional dan cuti bersama 2021 dengan mencabut cuti bersama Hari Raya Natal yang semestinya jatuh pada Jumat, 24 Desember 2021. Penyesuaian hari libur dan cuti bersama ini dilakukan untuk meminimalisasi pergerakan masyarakat dalam rangka pencegahan penularan Covid-19. (Sumber : kompas.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *