Mengenal Siklon Seroja dan Odette

Halo, P-assangers! Apakah beberapa waktu belakangan ini di daerah kalian terjadi hujan deras yang cukup sering? Kalau iya, ada kemungkinan wilayah kalian cukup dekat dengan pergerakan siklon tropis Seroja dan Odette, loh! Siklon Seroja dan Odette? Apa tuh? Yuk, simak baik-baik artikelnya, ya!

Kita kenalan dulu, yuk, mengenai siklon atau angin kencang. Penyebutan peristiwa alam berupa angin kencang di lautan itu berbeda. Di Samudera Pasifik biasa disebut badai, lalu di Pasifik Utara dan Filipina biasa disebut topan. Sementara pada kawasan Samudera Hindia dan Pasifik Selatan disebut siklon atau siklon tropis. Siklon Seroja sendiri merupakan salah satu contoh siklon tropis, loh, P-assangers!

Siklon Tropis Seroja adalah sebuah siklon tropis yang mulai terbentuk di selatan Nusa Tenggara Timur, Indonesia, pada 3 April 2021. Sedangkan Siklon Tropis Odette sendiri penamaannya dilakukan oleh Australian Bureau of Meteorology (BoM) Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) karena posisi siklon tropis tersebut berada di wilayah tanggung jawab Australia. 

Dampak dari kedua siklon tropis ini cukup ekstrem, P-assangers. Di antaranya seperti hujan deras, angin kencang, dan gelombang tinggi di wilayah Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, dan sejumlah wilayah Indonesia di bagian selatan. Tetapi, kedua siklon ini teramat telah berada di wilayah Samudera Hindia dan bergerak semakin jauh. Meskipun begitu, dampak dari kedua siklon tersebut masih terasa seperti hujan dengan intensitas sedang-lebat yang disertai petir dan angin kencang. Potensi ini disebutkan mencakup wilayah Lampung, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali. 

Nah, bagaimana, P-assangers? Semoga informasi artikel kali ini dapat menambah wawasan P-assangers lebih banyak, ya! Sampai jumpa di artikel selanjutnya, P-assangers.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *