Halo, semua!
Akhirnya aku nulis lagi di web PIDAS >.<
Hayo tebak, sekarang aku mau bahas apa? Jadi, sekarang tuh aku mau bahas tentang pengalamanku sebagai Bendahara Umum di kepengurusan Victorious!!
Well, tidak kerasa ya udah 6 bulan kerja di PIDAS. Waktu berlalu sangat cepat ._.
Oke! Sekarang waktunya story time! Aku akan cerita pengalaman-pengalaman berkesan selama 6 purnama di PIDAS. Yuk scroll kebawah!
- Hectic nya parah sih!
Yup! Bagian ini yang paling pertama aku rasain saat awal-awal bulan. Dimulai dari rapat pertama Gladiators, nyusun kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan dalam setahun kedepan, demo ekskul, dll. Tapi buat saya pribadi, hectic nya tuh SERU! Why? Karena dari kesibukan ini, aku dan teman-teman yang lain terutama Gladiators semakin dekat satu sama lain. Dan dari kesibukan-kesibukan ini, ternyata aku bisa belajar untuk memaksimalkan waktu yang ada sebaik mungkin. Wow! Yang selama ini aku kira jadi bendum hanya ngitung-ngitung duit aja, ternyata juga harus kerja menyusun kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan oleh PIDAS setahun kedepan.
- Tanggung jawab bendum itu BESAR!
Yang ini betul – betul harus DI UNDERLINE! Sebagai bendum PIDAS itu betul-betul punya resiko tinggi, yaitu memegang uang kas yang “cukup” besar. Thanks for PIDAS, aku sekarang punya rekening bank hehe…
Ini tidak bisa main-main loh! Karena kekurangan seribu aja, udah bisa dianggap korupsi! Karena itu aku selalu simpan uang kas ini di tempat yang aman dan setiap bulan aku setor ke bank supaya tidak menyimpan terlalu banyak di dompet PIDAS (iya hehe, for PIDAS aku beli dompet besar khusus uang kas <3). Dan kalau ada pengeluaran pasti langsung aku tulis di buku kas. Dan juga, aku selalu foto nama-nama yang udah bayar uang kas dan kirim ke grup PIDAS supaya memastikan kalau memang nama-nama di foto tsb sudah semua bayar uang kas. Jadi kalo ada nama yang belum kutulis, aku suruh untuk PC LINE aku. Aku melakukan hal ini karena sering anak-anak PIDAS bayar saat aku tidak membawa kertas/HP, jadi ini cara untuk mastiin nama yang udah bayar sudah ditulis.
And big thanks untuk tugas ini, karena aku sekarang bisa bertanggung jawab dengan tugas yang beresiko seperti ini (dulu mah boro-boro! Ogah!) dan aku bisa mengetahui jurusan yang cocok buat aku (akuntasi for life!).
- Intropeksi diri
Yup! Ini masuk ke big 3 pengalaman berkesan aku. Dari sini aku bisa belajar bagaimana cara menahan emosi. Dulu pas awal-awal pekerjaan di PIDAS sangat hectic kan? Aku yang dulu itu gampang stress dan marah kalo diforsir. And thanks for my lovely wapemred, sekar yang secara terang-terangan bilang kalo aku gaboleh terus-terusan seperti itu. Dan sekarang aku udah bisa menahan emosi kalo ada pekerjaan yang berat dan diforsir baik di PIDAS ataupun di luar PIDAS. Lah kok bisa? Kenapa tidak marah sekar ngomong kayak gitu? Kalo dari aku pribadi sih, aku butuh orang-orang seperti sekar. Karena kalo sekar ngomongnya tidak to the point, aku pasti masih seperti dulu yang gampang stress dan marah.
Big thanks juga for pemred (kania), sekum (jorj), kadep cetak (ajeng) dan wakadep cetak (muli) yang juga karena mereka aku bisa ngatasin emosi dan bagaimana aku harus bersikap layaknya pemimpin.
- Halo #Incredibles !
Hai anak-anak Helios PIDAS! Ciye udah punya nama angkatan di PIDAS…
Fyi adek-adek tercintah, memilih kalian itu kita sampe diusir loh! Betul-betul dah itu sangat hectic milih yang mana untuk masuk ke PIDAS. Dan akhirnya terlahirlah kalian sebagai anggota PIDAS!!
Inget banget aku dan jorj nge-print di rumahku (the perks of having pengurus PIDAS yang rumahnya deket sekolah) abis itu lari ke sekolah lagi supaya anak-anak Helios tidak kelamaan nunggu interview nya.
Abis itu pas hari terakhir interview kalian, semua pengurus buat satu lingkaran di lapangan dekat parkir untuk milih-milih. Lah kok diluar? Ya iya diluar, abis kita udah diusir sampai didatengin.
- SHARE PIDAS SUKSES!
INI! Ini aku bangga banget sama tim BLISS yang sudah menyukseskan salah satu proker terbesar PIDAS, yaitu SHARE. Awalnya itu aku betul-betul takut karena pas awal januari keuntungan kalian jauh dari ekspetasi. Dan ternyata, selama SHARE berlangsung sampai akhir Januari kemarin, keuntungan kalian melebihi keuntungan SHARE tahun lalu! I AM A PROUD MAMA!!!
Bangga karena aku merasa sudah melaksanakan amanat kak ojan tahun lalu, yaitu share harus lebih sukses dari tahun 2016. Thanks Bliss sudah merealisasikannya!! <3<3 #proudmama
“Coming together is a beginning. Keeping together is progress. Working together is success.”
–Henry Ford
Well, itu dia 5 pengalaman paling berkesan dalam 6 bulan ini. Aku harap 6 bulan kedepan akan lebih seru lagi dan mendapatkan lebih banyak hikmah dari PIDAS. Terima kasih untuk semua pengurus dalam 6 bulan ini! Tanpa kalian, PIDAS tidak akan sukses. Tetap semangat untuk bulan-bulan kedepan ya!!
Love you guys <3