Kilauan Warna-Warni Nusantara

Halo P-assengers!

Kembali lagi bersama gue, dengan tema artikel yang sedikit berbeda dari biasanya. Unik dan ramai, itu yang bisa gue simpulkan dari tema yang akan gue bawakan untuk artikel ini. Karena keunikan itu mungkin gaya bahasa gue juga akan sedikit berbeda. Kira-kira apa yaa?

Tiga ratus dua puluh empat hari terpampang di bundaran HI. Dikawal dengan 3 fauna endemik tanah air, tulisan ‘Countdown’ mengiringi perubahan dari layar digital. Dengan ciri khas warna warni mengisi setiap sudut kota Jakarta, mengurai rasa bangga dan kesan ceria. Kulihat pun, semua wilayah memiliki perubahannya. Infrastruktur, gedung olahraga, pemberhentian Transjakarta bahkan memberi wajah barunya. Jakarta ramai dengan warna, tandanya kami siap. Layar digital terus berdetik mundur. Dari kesan,”Countdown? Masih lama perasaan.” hingga “Hah seminggu lagi?”, kini layar menampilkan tiga hari. Selamat datang atlet Asia!

Opening Asian Games 2018, tentunya akan terus diingat oleh semua pihak yang menyaksikan, baik secara langsung maupun tidak. Dan itu terjadi pada gue, yang hanya melihat sebatas layar TV. Gelora Bung Karno bener-bener menyorakkan semangat acara yang diselenggarakan per empat tahun sekali ini. Dibuka dengan video super kece dari presiden kita, Bapak Joko Widodo, sukses banget dari awal bikin tertarik. Naik motor yang biasa dipakai anak muda jaman sekarang dan jas rapi, naik lift dan tiba-tiba sampai di GBK, salut abis sama yang buat konsep!

RJ AG

Dilanjutkan dengan ‘Countdown’ dari 10 sebagai pembuka acara official malam itu. Setiap angka dibuat menarik, dari angka 7 pakai ranting, sampai angka 1 yaitu Monas, yang merupakan ‘khas’nya Jakarta. Gak lupa semburan kembang api dari Gelora Bung Karno, bikin siapapun yang nonton merinding. Lalu penampilan saman atau Ratoh Jaroe dari siswi SMA di Jakarta. Hal ini juga jadi sorotan Opening Ceremony kemarin, karena formasinya bikin melongo. Antara kagum atau bingung mikir gimana cara latihannya dengan peserta yang sebanyak itu dan cara mereka ganti baju secepat itu. Menurut gue yang paling bikin kagum adalah saat mereka bentuk formasi bendera Indonesia, Merah Putih!

Parade atlet dimulai! Dengan susunan negara sesuai abjad dan dikawal dengan perempuan bersayap emas, mereka memberikan semangat ke setiap sudut kamera, megang bendera kecil dari negara masing-masing. Dimulai dari Afghanistan dan ditutup oleh atlet tuan rumah yang banyak banget! Diikuti dengan pengibaran bendera Merah Putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta sambutan-sambutan.

KEBUDAYAAN

Acara dilanjutkan dengan penampilan kebudayaan-kebudayaan Indonesia, dari lautnya sampai khas-khas setiap daerah Indonesia. Di setiap penampilan kebudayaan dengan daerah ataupun latar berbeda, mereka diiringi oleh penyanyi-penyanyi terkenal Indonesia yang udah gak asing lagi. Kayak Raisa, Rossa, sampai Anggun. Setelah penampilan kebudayaan yang bisa dibilang ‘cukup tradisional’, kemudian penonton disuguhkan penampilan yang lebih ‘futuristic’. Acara ditutup dengan lagu yang dibawakan Rian D’Masiv, Ariel Noah, Sheryl Sheinafia, dan Cakra Khan serta ribuan kilauan warna warni yang diluncurkan ke udara. Sorakan dan debuman kembang api menandakan, Indonesia memulai Asian Games 2018 ke 18!

AG ARTIKEL

Dan itulah cerita tentang Opening Ceremony terhebat tahun ini. Gue harap semangat kita gak berakhir dengan sudah berakhirnya Asian Games ya!

 

SUMBER ARTIKEL:

https://www.youtube.com/watch?v=jXrDgCrFjwc

 

SUMBER FOTO:

Google Image

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *