Hai! Aku Mutiara Syifa dari Departement Multimedia. Disini aku bakalan menceritakan bagaimana serunya Inagurasi Pidas 4.0 yang diselenggarakan pada hari Jumat, 19 November 2016 kemarin. Inagurasi Pidas v4.0 ini bertempatan di Warung Leko, Kalimalang, Jakarta Timur.
Inagurasi dimulai sesusai jam sekolah berakhir, seluruh anggota Pidas v4.0 segera bergegas berganti pakaian dan langsung menuju pada tempat yang telah ditentukan yaitu Warung Leko, Kalimalang. Untuk yang belum tahu dimana lokasi Inagurasi Pidas v4.0 yuk mari cek waze-nya saja ya!:)
Inagurasi dimulai pukul 15.45 WIB. MC dari acara Inagurasi Pidas v4.0 ini Aku lhooo! Tetapi, tidak cuman aku saja. Aku ditemani oleh Alula Putri Diana. Alula adalah Ketua Bidang Humas lhoo. Aku dan Alula sudah dilantik dipengurusan Pidas sebelumnya. Jadi, tahun ini gantian deh aku dan Alula yang melantik anggota baru pidas. Ya, walaupun bukan aku yang melantik melainkan para Gladiators!
Acara dimulai dengan berbagai sambutan dari pembina Pidas, pelatih Pidas serta Ketua Pidas itu sendiri. Pembina Pidas tahun ini adalah Pak Syaifur. Sedangkan pelatih Pidas tahun ini adalah Kak Yasmine Raudya. Kak Yasmine Raudya dulunya adalah Pidas v1.0 dan alumni angkatan Aquila lho, guyss!. Serta ketua Pidas kita tahun ini adalah Kania Naffarindra Kemarasha. Kania dulunya adalah anggota departement Cetak dan dia juga temanku dari SMP lhoooo! Ga ada yang nanya ya? Oke deh.
Setelah berbagai sambutan, acara dilanjutkan dengan berbagai evaluasi dari berbagai departement, bidang dan divisi. Acara ini dimana kepala-kepala departement, bidang dan divisi maju dan mempresentasikan apa saja yang telah dilakukan dari departement, bidang, dan divisi itu sendiri serta mengevaluasi apa yang sudah dikerjakan selama 3 bulan dimana masa-masa belum dilantik resmi menjadi anggota Pidas v4.0.
Setelah evelausi, adalah Penentuan Bendahara Pidas v4.0. Penentuan bendahara Pidas v4.0 bertujuan untuk membantu Bendahara Umum dalam mengumpulkan uang kas. Bendahara Pidas v4.0 dipilih dari setiap perwakilan departement. Bendahara Pidas v4.0 dipilih dari anggota yang berada dibangku kelas 10. Setelah sudah dipilih perwakilan dari tiap-tiap departement, seluruh anggota Pidas v4.0 yang kelas 10 memilih dengan cara voting siapa yang cocok untuk menjadi Bendahara Pidas v4.0. Dan setelah voting ternyata yang terpilih adalah Fiona Sekkarani. Fiona Sekarrani adalah salah satu anggota dari departement Multimedia.
Setelah pemilihan bendahara Pidas v4.0, acara dilanjutkan dengan penyematan jas. Wah, ini adalah acara yang paling ditunggu-tunggu dari setiap anggota baru Pidas lho!. Yup, mendapatkan jas yang berwarna merah yang dapat melambangkan bahwa kita adalah anggota dari ekskur yang paling keren dan happening ya apalagi kalau bukan ekskur PIDAAAAAS. Mekanisme penyematan jas adalah setiap departement dipilih salah satu anggotanya untuk menjadi perwakilan yang akan dilantik resmi oleh Ketua Departement / Bidang / Divisi masing-masing. Perwakilan ini adalah orang yang pertama kali mengenakan jas berwarna merah di Departement / Bidang / Divisi -nya masing-masing. Wah, seru yaaa!
Setelah itu, para Gladiators memanggil Best of The Month untuk maju kedepan. Oiya, untuk yang belum tahu apa itu Gladiators, aku mau memberitahu dulu ini. Jadi, Gladiators adalah sebutan bagi DPH Pidas v4.0 yang beranggotan Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, dan Bendahara Umum. Nah, lanjut. Setelah memanggil para Best of The Month, Gladitors memeberikan tanda terimakasih dan penghargaan berupa pin berbentuk bintang yang akan dikaitkan pada jas Pidas yang berwarna merah.
Lalu, acara selanjutnya adalah makan bersama. Makan dilaksanakan dengan tenang dan nikmat. Wajah-wajah yang sudah merasa kelaparan dari tadi menjadi ceria kembali saat melihat makanan yang mereka pesan telah berada di atas mejanya. Seluruh peserta Inagurasi Pidas v4.0 menyantap makanan dengan penuh nikmat. Makanan yang menggugah selera yang dapat memenuhi kebutuhan perut memang paling pas deh. Dan tidak lupa juga shalat Maghrib setelah menyantap makanan.
Inagurasi adalah acara pelantikan resmi setiap anggota Pidas yang baru saja bergabung. Acara ini dimana nantinya akan diberikan jas merah yang melambangkan bahwa dia adalah anggota Pidas. Fungsi Inagurasi itu sendiri adalah
- Awal perkenalan dan pendekatan bagi setiap anggotanya itu sendiri yang nantinya kita akan bekerja sama tidak hanya antar anggota-angota disetiap Departement / Bidang / Divisi melainkan bekerja sama antar seluruh anggota Pidas itu sendiri.
- Awal permulaan menjadi anggota Pidas itu sendiri.
- Mendapatkan jas dimana jas itu melambangkan sebuah tanggung jawab seorang anggota atas organisasi tersebut, dimana setiap anggota yang telah mendapatkan jas harus mengerjakan tugasnya dengan sungguh-sungguh dan dipenuhi dengan tanggung jawab
- Awal dimana Kedudukan dan Peran para setiap anggota sudah melekat. Artinya, sebagai anggota Pidas ia harus mendapatkan hak&kewajiban yang sama dan ia harus melaksanakan apa yang telah ditentukan dengan sebaik-baiknya
Cita-cita yang saya harapkan untuk Pidas dikedepannya adalah Saya berharap Pidas bukan hanya sebuah ekstrakulikuler yang bergerak dibidang jurnalistik disebuah SMA, namun Pidas dapat benar-benar berguna bagi setiap anggota Pidas. Karna menurut saya, Ilmu-ilmu yang saya dapatkan selama saya berada di Pidas itu sangat bermanfaat sekali. Disini kita dilatih bagaimana menjadi kreatif, aktif dan inovatif, dimana ketiga poin ini bila kita terapkan dikehidupan kita khususnya jika kita sudah bekerja nanti, ini adalah trigger kita untuk bersaing dengan para pesaing kita. Dan, saya berharap Pidas bisa terus maju serta berkembang ke arah yang lebih baik lagi dan terus mengepakan sayapnya dan terbang lebih tinggi lagi dalam menciptakan inovasi-inovasi dan mengembangkan kreatifitas-kreatifitas baru.
Oke deh, sekian dulu ya teman-teman! Sampai jumpa di artikel berikutnya!:)