Harry Potter and the Sorcerer’s Stone, Harry Potter and the Chamber of Secrets, Harry Potter and the Prisoner of Azkaban, Harry Potter and the Goblet of Fire, Harry Potter and the Order of the Phoenix, Harry Potter and the Half-Blood Prince, Harry Potter and the Deathly Hallows… Siapa sih yang nggak tau buku ini? Pasti semuanya tau dong? Iya, ini adalah buku Harry Potter ber-seri yang ditulis oleh penulis yang berasal dari Inggris, yaitu Joanne Rowling atau yang biasa disebut J.K. Rowling. J.K. Rowling adalah salah satu dari beberapa tokoh yang menginspirasi saya.
J.K Rowling ini, akrab dipanggil dengan panggilan “Jo”. Dia adalah orang tua tunggal yang mempunyai 3 anak, 2 perempuan dan 1 laki-laki. Jo cerai dengan suaminya yaitu Jorge Arantes pada tahun 1993. Setelah bercerai dengan suaminya, dia melanjutkan hidupnya dengan anak perempuannya yang bernama Jessica Isabel Rowling Arantes. Dia tidak mempunyai pekerjaan setelah itu. Dan dia pun merasakan bahwa kehidupannya adalah sebuah kesgagalan yang besar. Tapi Jo menganggap bahwa kegagalan yang ia miliki adalah sebuah kebebasan.
Failure meant a stripping away of the inessential. I stopped pretending to myself that I was anything other than what I was, and began to direct all my energy to finishing the only work that mattered to me. Had I really succeeded at anything else, I might never have found the determination to succeed in the one area where I truly belonged. I was set free, because my greatest fear had been realized, and I was still alive, and I still had a daughter whom I adored, and I had an old typewriter, and a big idea. And so rock bottom became a solid foundation on which I rebuilt my life.
–J. K. Rowling, “The fringe benefits of failure”, 2008.
Akhirnya pada tahun 1995, Jo berhasil menyelesaikan novel pertamanya, yaitu Harry Potter and the Sorcerer’s Stone. Jo agak kesulitan untuk mencari penerbit yang ingin menerbitkan karyanya itu. Tapi akhirnya ada salah satu penerbit yang menerbitkan karyanya itu. Dan ternyata, novel yang diterbitkannya itu laku keras. Banyak sekali orang yang membeli novel karyanya itu. Akhirnya, ia pun memutuskan untuk melanjutkan novel fiksinya itu. Novel-novel yang ia buat, terinspirasi oleh ibunya yang telah meninggal pada tahun 1990. Ia membuat novel itu setelah ibunya meninggal. Jadi, ibunya belum tahu bahwa Jo membuat novel yang terinspirasi oleh ibunya. Sedih juga ya:” Lalu, pada tahun 1998, Warner Bros membeli hak film untuk 2 novel pertama di mana novel itu berjumlah 7. Ternyata film yang dibuat oleh Warner Bros itu juga sangat sukses sama seperti novelnya. Secara mendadak, ia menjadi seorang yang sangat kaya hanya dengan menuangkan isi pikirannya ke dalam sebuah tulisan.
Pada tahun 2004, majalah Forbes mengumumkan bahwa Rowling adalah orang pertama yang menjadi billionaire di Amerika Serikat hanya dengan menjadi penulis, wanita penghibur terkaya kedua, dan urutan ke 1062 orang terkaya di dunia. Lalu, pada tahun 2008, Sunday Times Rich List mengumumkan bahwa Rowling adalah orang terkaya ke 144 di Inggris. Pada tahun 2013, dia dinilai sebagai wanita paling berpengaruh di Inggris ke-13. Wooww keren banget kan tuh? Bayangin aja dari yang seorang single parents yang biasa aja, jadi single parents yang luar biasa.
Sebenarnya, buku seri Harry Potter hanya ada 7 seri buku. Namun, ada sebagian orang yang berkata bahwa akan ada seri Harry Potter yang ke-8. Namun, Jo berkata, “I can’t say I’ll never write another book about that world just because I think, what do I know, in ten years’ time I might want to return to it but I think it’s unlikely.” Pada tahun 2007, Jo merencanakan untuk membuat sebuah buku ensiklopedia tentang dunia Harry Potter. “It’s not coming along, and I haven’t started writing it. I never said it was the next thing I’d do.” Tapi akhirnya, pada tahun 2011 Jo mengumumkan bahwa proyek Harry Potter pada masa yang akan datang akan terkonsentrasi diebuah website baru yang disebut sbagai Pottermore. Situs ini mencakup informasi tambahan mengenai karakter, tempat dan benda-benda di alam semesta Harry Potter. “I have been enjoying sharing information about Harry’s world on Pottermore for free, and don’t have any firm plans to publish it in book form.”
Wah, keren banget kan ya sosok J.K. Rowling ini? Saya terinspirasi dengan dia karena dia adalah seorang wanita yang sangat tangguh. Walaupun dia sempat jatuh ke dasar jurang yang paling dalam, ia tetap bangkit dan menghasilkan sebuah karya yang sangat luar biasa. Dia juga seorang yang baik hati dan dermawan. Karena separuh harta kekayaannya ia amalkan kepada orang yang membutuhkan. Dia menginspirasi saya untuk menjadi wanita yang kuat, tangguh dan dermawan.
Sekian yang ingin saya sampaikan. Mohon maaf bila ada salah kata:)