GOOD THINGS TAKE TIME

 

 

 

 

 

Hey P-assangers ! Kembali lagi nih bersama aku, Mimi. Nah, tugas kali ini adalah artikel ketiga yang aku tulis di blog PIDAS81 loh. Jadi di artikel kali ini aku akan ngebahas sesuatu yang pastinya sangat bermanfaat untuk kita semua, kira-kira apa ya? Yuk langsung kita bahas aja.

Hal yang akan aku bahas dalam artikel ini adalah sesuatu yang sangat berperan penting dalam kehidupan kita yaitu, organization skill. Bisa kita sebut sebagai keahlian kita dalam mengorganisir semua hal yang kita lakukan. Mungkin kelihatannya ini merupakan suatu hal yang sepele, padahal jika kita mempunyai kemampuan mengorganisir sesuatu dengan baik, maka kita akan mendapatkan banyak hal yang bisa kita ambil, karena kita menyusun rancangan jadwal kegiatan kita dengan baik.

485DA983-B369-480D-B2B6-8FFA313BD68C

Banyak orang yang kewalahan dengan kegiatan yang ia punya, hanya karena ia tidak dapat mengatur kegiatan tersebut dengan baik. Mungkin banyak orang yang belum tahu tentang organization skill akan merasa hanya merepotkan diri karena harus menyusun semua hal, padahal dengan kita mengaturnya,kegiatan yang kita punya akan terlaksana dengan maksimal.

Nah, contoh dari organization skill yaitu time management. Time management yang baik akan mengasah kemampuan kita untuk mengontrol, mengorganisir bagaimana cara kita menggunakan waktu yang ada. Dengan kita mengontrol waktu dengan baik, maka waktu yang kita punya tidak akan terbuang dengan sia-sia.

Time management juga mengasah kecerdasan otak kita untuk mengatur waktu dan kegiatan kita sedemikian rupa, karena time management dibutuhkan pola pikir yang melihat jauh kedepan, melihat peluang dan kesempatan yang ada, kalian akan berusaha keras jika sudah merancang to do list jauh kedepan, kalian akan terpacu untuk menuntaskan apa yang sudah kamu tuliskan. Ada kutipan yang mengatakan “Time management shouldn’t take your time, but rather make extra time for you.” Yang berarti jika kita mengatur waktu kita maka akan lebih banyak waktu luang yang kita hasilkan, bukan malah mempersempit waktu yang kita punya.

Selain itu, kita juga harus mengetahui apa prioritas kehidupan. Kita harus mengetahui apa yang paling penting dalam kehidupan, haruslah kita mengutamakan hal tersebut.Membicarakan tentang prioritas, pasti kita sering mendengar tentang skala prioritas. Nah, hal ini ditujukan untuk mengurutkan hal dari yang paling penting.

Dalam organization skill, juga dibutuhkan komunikasi, karena komunikasi sangatlah penting dalam segala aspek kehidupan.

Pastinya tidak mudah untuk memulai hidup dengan kegiatan yang terjadwal dengan rapih, pada awalnya pasti akan merasakan kesulitan, maka dari itu kita harus mendahulukan tugas atau pekerjaan yang paling berat seperti diibaratkan dalam pepatah berikut “if you have to eat two frogs, eat the ugliest first” arti dari kalimat ini adalah jika kita mempunyai dua pekerjaan, tuntaskanlah pekerjaan yang lebih berat dan sulit terlebih dahulu, karena pasti membutuhkan waktu yang lebih banyak.

Jika kalian mempunyai tugas yang banyak, jangan sampai kalian menunda apalagi menumpuknya, kebiasaan tersebut sangatlah tidak baik, karena pada akhirnya kalian akan kewalahan dan bingung apa yang harus kalian kerjakan terlebih dahulu. Cicilah semua tugas yang bisa kalian kerjakan

Cobalah untuk membuat plan atau rencana jauh kedepan, karena dengan membuat rencana, kalian akan tahu apa yang harus kalian lakukan,seperti nanti kalian mau masuk ke universitas apa dan jurusan apa, kalian harus tentukan dan cari tahu dari sekarang, dengan begitu kalian akan menargetkan nilai agar bisa tembus ke jurusan tersebut.

Tidak ada kata tidak mungkin untuk mewujudkan suatu cita-cita jika kita sudah mengejarnya dari sekarang, maka dari itu kita harus tetap semangat untuk menjalani kehidupan ini, jangan mudah pantang menyerah. Untuk memotivasi cita-cita tersebut kalian bisa menuliskan dan menempelnya di dinding agar kalian terus teringat dan terpacu untuk meraihnya.

Jika kita masih mempunyai jalan yang panjang maka cobalah untuk mulai menata waktu yang kamu punya, jika kamu memiliki suatu ide maka lakukanlah, realisasikanlah, jangan ditunda, karena memang seharusnya kita meluangkan waktu untuk hal tersebut, bukan menunggu waktu luang datang, pasti selalu saja ada kegiatan di setiap waktu yang kita miliki. Janganlah sampai kamu menyesal dikemudian hari karena tidak sempat melakukan hal yang kamu cita-citakan.

Apabila kita sudah merasa nyaman dengan kebiasaan kita untuk mengatur segalanya, maka lakukanlah hal itu setiap harinya, jangan sampai berhenti di tengah jalan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *