DUA HARI SATU MALAM YANG TAK TERLUPAKAN

HAI SEMUA!Ketemu lagi nih!,kali ini saya ingin menceritakan tentang pengalaman yang sangat seru yaitu LDKS.Apasih LDKS itu?Latihan dasar kepemipinan siswa atau LDKS adalah sebuah bentuk kegiatan yang bertolak ukur kepada peningkatan sumber daya siswa/siswi peserta untuk mendalami dan memahami tentang konsep-konsep atau dasar – dasar sebuah organisasi.Nah,jadi kegiatan LDKS ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkat kan jiwa kepemimpinan pada siswa,keberanian,dan juga kedisiplinan siswa.Nah,LDKS kali ini dikhusus kan untuk peserta didik baru  SMAN 81 Jakarta,yaitu angkatan 2019.Kegiatan LDKS ini diselenggarakan pada tanggal 17-18 September 2016,dan juga bersamaan dengan kegiatan LDKO(Latihan Dasar Kepemimpinan Osis) untuk para anggota Osis dan juga MPK.Namun kegiatan LDKO sudah dilaksanakan dari hari sebelum kegiatan LDKS diselenggarakan.

Nah,Sebelum saya menceritakan pengalaman saya ketika LDKS,saya ingin menceritakan terlebih dahulu pengalaman saya saat Pra-LDKS.Pra-LDKS diselenggarakan pada tanggal 8-9 September 2016,Pada hari pertama yaitu hari kamis,kami siswa kelas 10 dikumpulkan di aula untuk melakukan Pra-LDKS hari pertama.Awalnya saya kira,hanya pembekalan biasa,namun ketika kami duduk,seisi aula menjadi tegang seketika,karana Pembina Osis dan MPK langsung marah-marah.Keadaan tersebut membuat saya tegang karena saya bingung,apa yang terjadi sebenarnya?,ternyata PO dan MPK ingin meminta orang yang mengusulkan nama angkatan untuk mengakui dirinya,karena mereka seenaknya saja tanpa sopan santun mengusulkan nama angkatan,padahal nama angkatan tersebut seharuskan diberikan oleh PO dan MPK dengan penuh pertimbangan.Setelah kejadian tersebut,PO dan MPK memberikan pembekalan-pembekalan untuk melaksanakan Pra-LDKS.Di hari Pra-LDKS pertama ini terdapat pembagian regu dengan jumlah masing-masing anggota 10 – 11 orang, serta pemberitahuan tentang pemilihan danru (komandan regu), koyel (komandan yel-yel), komdis (komandan disipilin) dalam regu masing-masing.Di hari pertama ini kami diperkenalkan apa itu seri.Satu seri terdiri dari 10 hitungan.Setelah pembekalan selesai,kami disuruh untuk berbaris di lapangan secara rapih,namun harus dalam hitungan seri.Lalu,kami semua berlari untuk berbaris dilapangan,karena seri yang diberikan hanya sedikit,membuat semua siswa menjadi gugup,akhirnya terjadilah desak-desakan untuk keluar dari aula.Pada saat desak-desakan ,membuat saya sulit bernafas dan akhirnya saya diantara oleh salah satu PO untuk menuju ke UKS,karena keadaan saya yang tidak memungkinkan akhirnya saya tidak dapat mengikuti apel penutupan hari pertama.Esok hari,tanggal 9 September 2016,yaitu hari kedua Pra-LDKS.Seperti biasa dihari jumat sebelumnya,diadakan jumat sehat yaitu jogging mengitari komplek kodam,berbeda dengan jumat sehat kali ini,yaitu kami jogging seperti biasa namun harus rapih dan tetap pada barisan.Pada jogging tersebut kami ditemani kakak-kakak pengurus Osis dan MPK.

Lalu, di minggu berikutnya, pada tanggal 13 September 2016, dimana pada hari itu dilaksanakan pemilihan penanggung jawab dan wakil penanggung jawab LDKS. Serta, dilaksanakan latihan PBB yang dibimbing oleh Paskibra SMAN 81.Keesokan harinya,rabu tanggal 14 September 2016,dilaksanakan lagi Pra-LDKS terakhir,diawali dengan apel pembukaan dan dilanjutkan dengan penampilan yel-yel angkatan 2019 yang terdiri dari 8 lagu.Lalu dilanjutkan dengan pembacaan resolusi angkatan 2019 oleh PJ dan WaPJ yang terpilih.

14278944_847105802087359_1887930404_n

 

Lalu setelah itu diadakan Makan Komando di lapangan luar.Pada Makan komando ini kami memakan satu persatu makanan yang kami bawa dengan waktu yang telah ditentukan dan makanan tersebut harus habis,jika tidak habis teman yang lain harus saling membantu menghabiskan makanan tersebut.Namun pada saat Makan Komando angkatan kami mendapatkan tambahan utang seri karena banyak tomat yang tidak habis.

13248698_973049792841851_197311038_n

 

Setelah Makan Komando dilaksanakan,lalu acara terakhir yaitu,apel penutupan.

14350340_155285458252962_942299661_n

 

Nah,Acara Pra-LDKS pun telah selesai,.Pada hari sebelum LDKS dilaksanakan kami diminta untuk menitipkan barang-barang perlengkapan  yang akan kami bawa untuk LDKS di sekolah tujuannya agar kami tidak perlu susah lagi membawa barang perlenkapan tersebut keesokan harinya.

Esok harinya,tepat pukul 06.00 pagi seluruh peserta LDKS berkumpul di lapangan untuk mendapatkan pengarahan oleh guru.Sebelumnya kami mengambil barang bawaan kami terlebih dahulu,setelah itu kami berbaris sesuai regu di lapangan.Setelah mendapatkan pengarahan dari guru dan komite,tiap-tiap regu dibagikan pita hitam untuk anggota regu yang sedang sakit.Saat itu pun sudah ada marinir yang tiba di sekolah,mereka pun membantu untuk membariskan kami dengan membagi pleton,satu pleton berisi 3 regu.Setelah dibagi menjadi beberapa pleton,kami pun bergegas menuju truk yang akan kami tumpangi untuk menuju Bumi Marinir Cilandak.Di perjalanan memang sangat seru dan menyenangkan karena kami bebas bercanda ,ditambah lagi dengan angin yang bertiup sepoi-sepoi.Tak terasa,akhirnya kami pun tiba di Bumi Marinir Cilandak.Setelah sampai,kami langsung disuruh berbaris per regu,lalu laki-laki dipisah dengan perempuan,setelah itu ,yang laki-laki menuju baraknya,begitupun juga perempuan untuk meletakkan barang bawaan.Setelah itu,kami langsung disuruh berbaris lagi ,sang pelatih membagi menjadi 3 Kompi ,yang dimana satu kompi terdiri dari 3 pleton.Barisan perempuan pun digabung dengan laki-laki.Nah,saya termasuk di dalam kompi kuning ,dan pleton dua.Selanjutnya, kami melakukan penghormatan penaikan bendera sejenak,lalu kami diperintahkan untuk melaksanakan apel pembukaan di dekat “monument” disana.Kami berjalan dengan barisan pleton tadi sambil menyanyikan lagu-lagu wajib nasional bersama-sama,seperti maju tak gentar,halo-halo bandung,dll.Nah para Pengurus Osis dan MPK pun bergabung ikut serta untuk melaksanakan apel pembukaan.Setelah apel pembukaan,kami pun berfoto bersama di “monument” tersebut.Namun…,tiba-tiba seketika langsung ada suara tembakan,dan itu sontak membuat kami semua panik,lari kesana-kesini,lalu kami langsung diperintahkan untuk tiarap dan berguling 2 kali.Setelah itu kami diajak keliling kompleks Bumi Marinir Cilandak ,kami diperkenalkan satu persatu bangunan-bangunan yang ada disana,kami juga diajak untuk melihat tempat tank diparkirkan.Nah,ada yang lucu nih!,jadi setiap kita diperkenalkan suatu bangunan kita disuruh sambil pushup lah,jongkok lah,rangkul-rangkulan lah, ada yang tau ga untuk apa?katanya sih supaya kita hafal tempatnya.

Setelah acara pengenalan,kami berkumpul perkompi,saya ada di kompi kuning.Kompi kuning berkumpul di bawah pohon ,kami semua duduk bersama.Pelatih-pelatih di Kompi kuning pun memperkenalkan diri mereka masing-masing.Ada satu pelatih yang saya hafal namanya kalo ngga salah Catur,lalu sesudah perkenalan,pelatih-pelatih mengajarkan kami Yel-Yel Kompi Kuning ,jadi tiap-tiap kompi memiliki yel-yelnya masing-masing.Selanjutnya,acara makan snack yang tetap menggunakan sistem makan komando.Jadi,kita harus menghabiskan snack yang ada dengan waktu yang telah ditentukan.Oh iya,ada yang unik nih!jadi sebelum makan itu,ketua kompi harus laporan dulu nih sama pelatih kompi tersebut,dan setelah itu kita harus mengucapkan “izin makan pelatih”,baru setelah itu kita diperbolehkan untuk makan.Snack tersebut harus habis,kita semua harus saling membantu teman yang belum habis,karena jika tidak habis,akan mendapat hukuman push up.

Waktu Dzuhur pun telah tiba,kami semua yang muslim langsung bergegas menuju masjid untuk melaksanakan shalat dzuhur berjamaah.Setelah sholat dzuhur berjamaah dilanjutkan dengan makan siang,masih sama,yaitu mennggunakan sistem makan komando,nah untuk makan siang pertamakali ini makanan saya tidak habis,dan akhirnya pun saya terkena hukuman yaitu push up.Setlah makan siang dilanjutkan dengan latihan PBB yang diajarkan oleh pelatih masing-masing kompi,PBB dilakukan cukup lama hingga waktu ashar.Di pinggir lapangan tempat kami latihan PBB disediakan sebuah galon,jadi disana disediakan beberapa gelas,nah kita meminumnya bergantian dengan gelas yang sama.Awalnya memang terasa menjijikan,namun apa boleh buat,memang saya haus jadi ya harus dipaksakan :(.Acara PBB dilanjutkan dengan penampilan yel-yel tiap-tiap kompi.Setelah itu kembali ke barak untuk bersih-bersih,tetapi kami harus tetap menggunakan baju yang sama yaitu kaus tentara.Setelah bersih-bersih yang muslim melaksanakan shalat maghrib lalu dilanjutkan dengan makan malam di aula,nah yang kali ini saya berhasil menghabiskannya sehingga saya tidak terkena hukuman yeayyy!!.Setelah Makan Komando kami semua diberikan pengarahan dan pembinaan oleh pelatih di aula,setelah itu shalat isya.Lalu dilanjutkan lagi dengan pembinaan oleh pelatih.Sampai pada pukul 11 kami semua diperintahkan untuk berdiri dan menutup mata,lalu seketika semua lampu langsung padam,salah seorang pelatih pun memimpin renungan .Setelah renungan kami semua dibagi lagi menjadi 1 regu yang terdiri dari  10 orang untuk melaksanakan Jurit Malam.Masing-masing regu ditemani oleh kakak Osis ataupun MPK.Nah satu persatu regu dipanggil untuk menjalani jurit malam,akhirnya tiba giliran saya dan regu saya,awalnya memang saya sangat takut,namun ternyata tidak begitu menyeramkan.Oh iya, Salah satu pelatih menginstruksikan kami jika ada “gangguan” tertentu kita bisa berbicara dengan kode “mayat”, jika dijawab “busuk” maka itu adalah salah satu pelatih.Akhirnya team jurit malam saya berhasil sampai ke post akhir ,walaupun sepatu saya sangat basah dan penuh dengan lumpur.Waktu itu pukul 02.00.setelah sampai kami dipersilahkan untuk mengambil makanan umbi-umbian dan segelas teh hangat.Setelah itu kami bebas untuk memilih tempat kering untuk beristirahat.Saya merasa sangat lelah saat itu,akhirnya pun saya tertidur,ketika saya tertidur tiba-tiba hujan karena masih sangat mengantuk akhirnya saya memtuskan untuk melanjutkan tidur walaupun pakaian saya sangat basah.

2->>>>> *ACARA PEMBINAAN DI AULA OLEH PELATIH*

Lalu ketika ingin memasuki waktu shubuh ,kami dipersilahkan untuk kembali ke barak untuk bersih-bersih.Karena baju tentara(loreng-loreng) basah kami dibolehkan untuk mengganti baju namun,nanti ketika outbond kami harus menggunakan baju itu lagi.Bayangkan! baju tadi sudah bau,basah dan ditambah lagi bekas keringat harus dipakai lagi.Setelah bersih-bersih kami sholat shubuh,lalu kembali ke barak untuk istirahat sejenak.jam 06.00 kami dipanggil ke lapangan lagi untuk senam pagi bersama.Lalu dilanjutkan dengan sarapan pagi ,yaa sama seperti yang sebelumnya,makan pagi pun harus cepat -_-.Setelah sarapan kami pun langsung melaksanakan outbond yang terdiri dari lempar pisau,perahu,memindahkan air dengan pipa dan membungkus telur agar ketika dijatuhkan tidak pecah.Lalu setelah outbond masing- masing kompi mendapat giliran untuk menaiki tank.Setelah itu melaksanakan shalat dzuhur dan dilanjutkan dengan apel penutupan.

untitledapel penutupan.

Setelah itu kami semua pun harus berkemas untuk kembali ke rumah,memang waktu sangat berjalan cepat,kami pun harus berpisah dengan pelatih-pelatih yang ada disana.Lalu kami pun menaiki truk untuk kembali ke SMAN 81 Jakarta.Nah,itu dia pengalaman LDKS ku,SERU KAN?? tapi emang melelahkan sih!,jangan salah yaa semua ini banyak banget loh manfaatnya,kita bisa jadi lebih disiplin,bertanggung jawab,dan berani mengungkapkan pendapat.Sekian dulu ya artikel ini..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *