DI BALIK VISI & MISI PIDAS

"Even the tiniest of actions could change the world."

 

tomorrow-land-poster

 

Tomorrowland adalah sebuah film fantasi dan sci-fi karya Amerika Serikat yang berkisah tentang seorang remaja(Casey) dengan rasa keingintahuan yang besar bersama seorang mantan ilmuwan(Frank). Dalam film ini, mereka menjalankan sebuah misi rahasia dan misterius di sebuah tempat yang penuh dengan keajaiban bernama Tomorrowland. Film yang diproduksi oleh Walt Disney Studio Motion Pictures ini telah dirilis pada tanggal 21 Mei 2015 lalu. Nah, bagi kamu yang belum nonton, yuk tonton! Jangan sampai ketika kamu sedang ngumpul sama teman kamu dan ada seorang temanmu yang ngebahas film ini, kamu malah diem aja! Karena, film ini 100% recommended buat memotivasi kalian agar jangan cepat putus asa ketika menghadapi sebuah masalah dan membuat kamu lebih kreatif lagi!

 

Film yang diperuntukan bagi penonton segala umur ini, mengangkat cerita dengan nuansa utopia dan di dalamnya terdapat Pesan – pesan untuk menjaga optimisme dan pantang menyerah yang dapat kita kutip disetiap dialog-dialognya. Latar dan peralatan canggih ala-ala masa depan pun membuat film ini menjadi sangat menarik dan mengajak kita berfikir selangkah lebih maju.

 

Lalu, apakah terkekaitan dari film yang berdurasi 130 menit ini dengan visi & misi PIDAS?

 

Visi PIDAS adalah “Bergerak Berinovasi, Berkarya Menginspirasi” didalam film Tomorrowland terlihat jelas Frank seorang anak kecil yang pantang menyerah dan selalu berusaha untuk berinovasi, dan tetap berkarya meskipun penemuan yang dibuatnya tidak berhasil. Dan tempat yang bernama Tomorrowland ini, adalah tempat yang dapat menginspirasi orang-orang yang mengunjunginya.

 

Sama halnya dengan MISI PIDAS SMAN 81 JAKARTA, yaitu:

1. Memanfaatkan media dan teknologi semaksimal mungkin dalam menyampaikan informasi;

2. Mengedepankan nilai-nilai kreativitas dan orisinalitas dalam setiap program kerja organisasi; dan

3. Menanamkan kultur belajar demi menambah wawasan dan mengasah kemampuan anggota PIDAS SMAN 81 Jakarta.

Film Tomorrowland ini juga mengajarkan kita bagaimana untuk Kreatif, Inovatif dan sangat Inspiratif. Didalam Tomorrowland terdapat benda-benda canggih yang sangat diperlukan kreatifitas untuk berinovasi menemukan sebuah penemuan. Dan Tomorrowland juga sangat menginspirasi bagi seluruh penontonnya untuk selalu berfikir luas, kreatif dan berfikir maju serta percaya diri dan optimis untuk  membuat suatu inovasi baru yang dapat menginspirasi orang lain. Hal-hal yang diajarkan pada film Tomorrowland sama halnya dengan Nilai-nilai yang ada di Pidas, yaitu Kreatif, Inovatif dan Inspiratif. Itulah 3 Point penting bagi anggota Pidas SMAN 81 untuk selalu berkarya dengan kreatif dan orisinil serta bergerak membuat inovasi-inovasi baru yang dapat menginspirasi banyak orang. Karena kita tidak akan mengalami perubahan kalau kita tidak bergerak untuk mencoba berinovasi dan menginspirasi orang lain.

 

There’s no creativity without creation because without creation, creativity is merely a dream.

 

 

“In every moment there’s a possibility of better future, but you people won’t believe it. And because you won’t believe it you won’t do what is necessary to make it a reality.”

Tomorrowland (2015)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *