Haloo kak minee, teman-teman, dan ade – ade semuanyaa… balik lagi nih sama aku, kenalin aku shafira alifah ekasari dari divisi pchannel, kalian kangen gak sih sama artikel aku? Pasti kangenn nihh… nah sebelum masuk ke topiknya nih aku mau cerita sedikit bahwa zaman sekarang ini semua orang sudah malas untuk membaca buku karena menurut mereka membaca buku itu hanya ada tulisan-tulisan saja jarang sekali ada gambar – gambar yang menarik, maka dari itu aku kali ini akan membahas artikel dengan topik pengertian, dampak, dan manfaat literasi digital itu.
Seiring dengan berjalannya waktu semua orang sekarang sudah malas membaca buku dikarenakan menurut mereka membaca buku itu tidak ada sesuatu yang menarik perhatian dan biasanya buku-buku memiliki halaman yang terlalu tebal untuk dibaca oleh karena itu sekarang sudah dibuatkanlah literasi digital, pertama aku bakalan bahas apa sih literasi digital itu?? Kira-kira pada tau gak sihh literasi digital itu apa??
Jadi literasi digital itu adalah kemampuan untuk memahami serta menggunakan informasi dari berbagai format. Namun, bukan hanya kemampuan untuk membaca saja melainkan dapat mengerti makna yang terkandung di dalamnya atau kegiatan membaca melalui media sosial ataupun membaca melalui internet yang sudah tertera bacaannya contohnya dari literasi digital sendiri itu seperti membaca di webtoon, watpad, app detik.com, liputan6.com, dan aplikasi lainnya.
Sebelum masuk ke dalam dampak dari literasi digital, aku bakalan memberikan informasi apa sih tujuan dari literasi digital ini?? Inilah tujuannya:
1. Membantu meningkatkan pengetahuan masyarakat dengan cara membaca berbagai informasi bermanfaat.
2. Membantu meningkatkan tingkat pemahaman seseorang dalam mengambil kesimpulan dari informasi yang dibaca.
3. Meningkatkan kemampuan seseorang dalam memberikan penilaian kritis terhadap suatu karya tulis.
4. Membantu menumbuhkan dan mengembangkan budi pekerti yang baik di dalam diri seseorang.
5. Meningkatkan nilai kepribadian seseorang melalui kegiatan membaca dan menulis.
6. Menumbuhkan dan mengembangkan budaya literasi di tengah-tengah masyarakat secara luas.
7. Membantu meningkatkan kualitas penggunaan waktu seseorang sehingga lebih bermanfaat.
Nah setelah membahas pengertian dan tujuan diatas, pasti kalian udah tau dong apa itu arti dari literasi digital dan tujuannya…. dengan kalian melakukan literasi digital pasti memiliki dampak yang sangat berpengaruh bagi kita. Lalu apa aja sih dampaknya?? Dampak dari literasi digital ini bisa dilihat dari segi sisi positif dan negatifnya. Pertama yang akan dibahas yaitu dari sisi positifnya yaitu kita tidak harus membeli buku dan tidak membawa buku kemana – mana karena semua sudah ada di handphone serta hal ini praktis dilakukan dan memudahkan serta efisien untuk mencari sumber informasi, sedangkan untuk dampak negatif itu sendiri yaitu banyak buku yang sudah kurang diminati oleh banyak orang dan jika kita melakukan literasi digital juga akan merusak mata karena terus menerus membaca lewat hp ataupun laptop, kita jadi memiliki ketergantungan dengan dunia digital dan hampir seluruh waktunya asik dengan dunia digital (bisa jadi sampai lupa dengan apa yang seharusnya kita kerjakan), dan yang ditakutkan adalah ketika terjerumus ke dalam bacaan yang berbau-bau negatif, oleh karena itu sebagai generasi muda, mulai dari sekarang kita harus pandai dalam memilih bacaan yang sesuai dengan kebutuhan dan umur kita. Dan jika diperlukan tanyakan kepada orang tua anda bacaan apa yang sesuai dengan kebutuhan kita.
Setelah melihat dari segi dampaknya kemudian aku akan membahas tentang manfaat dari literasi, literasi ini memiliki banyak manfaat, manfaat literasi digital itu sendiri yaitu:
1. Menghemat waktu
Seorang pelajar atau mahasiswa yang mendapatkan tugas dari guru atau dosennya, maka ia akan mengetahui sumber-sumber informasi terpercaya yang dapat dijadikan referensi untuk keperluan tugasnya. Waktu akan lebih berharga karena dalam usaha pencarian dan menemukan informasi itu menjadi lebih mudah. Dalam beberapa kasus pelayanan online juga akan menghemat waktu yang digunakan karena tidak harus mengunjungi langsung ke tempat layanannya.
2. Belajar menjadi lebih cepat
Pada manfaat ini misalnya seorang pelajar yang harus mencari definisi atau istilah kata-kata penting misalnya di glosarium. Dibandingkan dengan mencari referensi yang berbentuk cetak, maka akan lebih cepat dengan memanfaatkan sebuah aplikasi khusus glosarium yang berisi istilah-istilah penting.
3. Menghemat biaya pengeluaran
Dengan kita membaca melalui digital kita tidak perlu untuk membeli buku jika ingin membaca buku.
4. Membuat menjadi lebih aman
Sumber informasi yang tersedia dan bernilai di internet jumlahnya sangat banyak. Ini bisa menjadi referensi ketika mengetahui dengan tepat sesuai kebutuhannya. Sebagai contoh ketika seseorang akan pergi ke luar negeri, maka akan merasa aman apabila membaca berbagai macam informasi khusus tentang negara yang akan dikunjungi itu.
5. Mengoptimalkan kinerja otak karena sering digunakan untuk kegiatan membaca, kemampuan interpersonal seseorang akan semakin baik, kemampuan memahami makna suatu informasi akan semakin meningkat, meningkatkan kemampuan verbal seseorang, meningkatkan kemampuan analisis dan berpikir seseorang, membantu meningkatkan daya fokus dan kemampuan konsentrasi seseorang, dan meningkatkan kemampuan seseorang dalam merangkai kata yang bermakna dan menulis.
6. Selalu memperoleh informasi terkini
Dengan kehadiran apps terpercaya akan membuat seseorang akan selalu memperoleh informasi baru (up to date) sehingga tidak akan tertinggal oleh zaman.
7. Selalu terhubung
Mampu menggunakan beberapa aplikasi yang dikhususkan untuk proses komunikasi, maka akan membuat orang akan selalu terhubung. Dalam hal-hal yang bersifat penting dan mendesak, maka ini akan memberikan manfaat tersendiri.
8. Membuat keputusan yang lebih baik
Literasi digital membuat indvidu dapat membuat keputusan yang lebih baik karena ia memungkinkan mampu untuk mencari informasi, mempelajari, menganalisis dan membandingkannya kapan saja. Jika Individu mampu membuat keputusan hingga bertindak, maka sebenarnya ia telah memperoleh informasi yang bernilai.
9. Memudahkan dalam mengerjakan sesuatu
Kebanyakan pekerjaan saat ini membutuhkan beberapa bentuk keterampilan komputer. Dengan literasi digital, maka ini dapat membantu pekerjaan sehari-hari terutama yang berkaitan dengan pemanfaatan komputer misalnya penggunaan Microsoft Word, Power Point, Excel, dan lain – lain.
10. Membuat lebih bahagia
Di internet ini banyak sekali berisi konten-konten seperti gambar atau video yang bersifat menghibur. Oleh karenanya, dengan mengakses konten ini bisa berpengaruh terhadap kebahagiaan seseorang.
11. Mempengaruhi dunia
Di internet tersedia tulisan-tulisan yang dapat mempengaruhi pemikiran para pembacanya. Dengan penyebaran tulisan melalui media yang tepat akan memberikan kontribusi terhadap perkembangan dan perubahan dinamika kehidupan sosial. Dalam lingkup yang lebih makro, sumbangsih pemikiran seseorang yang tersebar melalui internet itu merupakan bentuk manifestasi yang dapat mempengaruhi kehidupan dunia yang lebih baik pada masa yang akan datang.
Lalu kemudian dari pembahasan diatas yang harus mendapatkan literasi digital itu adalah kepada semua orang yang ingin menambah wawasan mereka tentang informasi – informasi terupdate sekarang ini.
Kesimpulan yang di dapat dari literasi digital ini bahwa literasi digital memang sangat – sangat dibutuhkan karena dengan adanya literasi digital kita tidak perlu mengeluarkan uang, bisa membaca dimana saja dan kapan saja, dan bisa memberikn wawasan yang lebih luas kepada kita.
Nah itu dia pengertian, dampak, manfaat, dan yang membutuhkan literasi. Semoga dengan membaca artikel aku ini dapat meningkatkan semangat kalian untuk membaca. Sampai jumpa di artikel selanjutnya byee… 👋👋👋