Halo semuanya! Nggak kerasa ya, udah libur sekolah aja. Aku sekarang mau cerita nih, tentang pengalaman inaugurasi PIDAS bulan lalu.
Pasti banyak yang bertanya-tanya, apa sih, Inaugurasi itu? Dan apa pentingnya?
Menurut KBBI, inaugurasi adalah:
- Pengukuhan resmi dalam jabatan atau kedudukan
- Pembukaan resmi (gedung dan sebagainya)
- Pelantikan resmi (mahasiswa baru)
Nah, inaugurasi PIDAS maksudnya adalah pelantikan resmi menjadi anggota-anggota baru PIDAS.
Inaugurasi ini diadakan pada hari Jumat, 18 November 2016, mulai dari jam 15.15 sampai sekitar jam 18.30 di Warung Leko Kalimalang.
Menurutku, inaugurasi itu penting. Karena, dengan inaugurasi, kita dapat lebih saling mengenal dan lebih akrab satu sama lain dengan anggota-anggota PIDAS lainnya, dari berbagai departemen. Selain bisa lebih akrab, inaugurasi ini juga bisa membangkitkan semangat kita untuk bisa sepenuh hati melaksanakan tugas-tugas di departemen kita masing-masing, karena dengan inaugurasi kita menjadi bangga dan percaya diri bahwa kita telah menjadi anggota resmi dari PIDAS. Kita juga bisa mengetahui kelebihan dan kekurangan yang kita (atau departemen kita) miliki sehingga kita dapat memperbaikinya dan menjadikannya sebagai pelajaran untuk masa yang akan datang.
Pas inaugurasi itu ngapain saja sih?
Sebelum inaugurasi, kita (anggota PIDAS) disuruh pesan daftar makanan yang tertera lewat notes di group. Terus, kita bayar sebesar Rp 45.000 ke Kak Martha a.k.a Bendahara PIDAS.
Terus pas hari Jumat, kita disuruh kumpul untuk acara inaugurasi di Warung Leko Kalimalang. Kita pakai dresscode putih-biru. Lucu deh!
Setelah berkumpul, acara pun dimulai. Pertama-tama acara dibuka dengan doa bersama anggota PIDAS v4.0 yang hadir. Kemudian, ada kata sambutan dari kak Kania selaku Pemimpin Redaksi PIDAS, Pak Saifurrohman selaku Pembina PIDAS, dan Kak Yasmine selaku Pelatih PIDAS. Acara ini dipimpin oleh 2 orang MC, yaitu Kak Syifa dan Kak Alula.
Selanjutnya, ada kegiatan review dari setiap Kepala Departemen atas kinerja anggota departemennya dari awal diterima sampai saat itu. Review itu berupa kekurangan dan kelebihan yang sudah dimiliki oleh tiap-tiap departemen tersebut.
Setelah kegiatan review, ada kegiatan pemilihan bendahara untuk anggota PIDAS v4.0 angkatan 2019 (sekarang HELIOS). Tujuan dari pemilihan bendahara ini adalah supaya kita, anggota PIDAS angkatan HELIOS, nggak perlu jauh-jauh dan malu-malu lagi buat bayar uang kas ke Kak Martha. Dari 3 kandidat, yang kepilih adalah Fiona dari Departemen Multimedia. YEY! Bayar uang kas nggak usah jauh-jauh lagi karena sekelas, hehe.
Sudah pembukaan, review, pemilihan bendahara. Kegiatan apa lagi ya? Nah ini dia kegiatan yang paling ditunggu-tunggu, yaitu pembagian jas!
Kenapa sih paling ditunggu tunggu? Ya iyalah, soalnya jas merah itu merupakan lambang kebanggaan kita sebagai anggota PIDAS. Bangga banget rasanya waktu dibagiin jas. Ukurannya pas, langsung dipakai deh. Eh, ternyata ada loh etika berjas dalam memakai jas PIDAS. Salah satunya adalah, jas harus dilipat dengan rapi kalo mau dimasukkan ke dalam tas, nggak boleh diuwel-uwel. Kemudian, jas juga nggak boleh dipinjemin sembarangan ke teman atau orang yang bukan anggota PIDAS, karena takutnya malah dibuat mainan dan dibuat foto-foto iseng saja.
Setelah dijelasin etika berjas dalam PIDAS, kita langsung foto-foto. Kita foto bareng seluruh anggota PIDAS v4.0 yang hadir dan juga ada kak Yasmine! Makasih buat kak Akhdan yang mau jadi fotografer, hehehe.
Setelah sesi foto-foto yang sangat ribet dan lama (tapi seru)… PIDAS v4.0 juga bikin challenge yang lagi booming waktu itu, yaitu mannequin challenge. Nah yang ini seruuu banget! Tapi ya… juga lumayan lama, pegel-pegel jadinya! Tapi hasilnya bagus. Bisa dilihat kok di instagram PIDAS @pidas81 nonton ya semua!
Udah dapet jas, foto-foto, pasti laper kan? Nah, kegiatan selanjutnya adalah makan malam. Menu makanan dan minumannya adalah menu yang waktu itu kita pesan lewat notes di group sebelum inaugurasi. Kami makan malam bersama seluruh anggota PIDAS v4.0 yang hadir di acara tersebut.
Setelah makan, kenyang… kita disuruh describe Victorious satu-satu dalam satu kertas. Tapi nggak semua member kok yang di describe, cuma Gladiators dan Kadep-Wakadep aja. Selain itu, kami juga disuruh menulis harapan-harapan untuk PIDAS ke depannya. Harapanku adalah agar PIDAS bisa mempertahankan kreativitas dan nama baiknya, juga agar PIDAS bisa tetap selalu berkarya berinovasi, bergerak menginspirasi. Semoga PIDAS bisa selalu menjadi lebih baik ke depannya.
Omong-omong soal harapan, apa harapan kalian untuk masa depan? Apakah kalian mempunyai impian atau cita-cita? Jujur, kalo cita-cita, aku masih belum bisa memilih di antara beberapa pilihan. Tetapi kalo soal impian, aku punya dong! Impianku di masa depan adalah ingin membahagiakan orangtuaku, mempunyai penghasilan sendiri, punya keluarga yang bahagia dan bisa keliling dunia sekeluarga. Namun tetap berada di jalan Tuhan. Nggak lupa juga, aku ingin bisa membantu sesama sebisa aku. Contoh yang paling kecil adalah menyumbang. Aku ingin menjadi orang yang baik dan bermanfaat di masyarakat.
Bagaimana dengan kamu? Apa harapan atau impianmu di masa depan? Semoga kamu punya harapan atau impian yang mulia, dan semoga impian atau cita-citamu bisa terwujud di masa depan.
Karena ada kata pepatah:
“When there’s a will, there’s a way”
Yang artinya di mana ada kemauan, pasti ada jalan keluar. Tetap semangat dalam meraih impian, teman-teman semua!
Nah, mungkin hanya segini saja yang bisa aku tuangkan dalam artikel kali ini. Demikianlah pengalamanku waktu mengikuti acara inaugurasi PIDAS v4.0 kemarin. Terima kasih karena teman-teman sudah mau membaca!