Anak Lanang: Penyabet Outstanding Achievement di Australia

Anak Lanang, film pendek berdurasi 14 menit 52 detik ini menorehkan prestasi dalam Short Film Competition di Australia 2019 silam. Anak Lanang mendapat “Outstanding Achievement” di Indonesian Film Festival (IFF) Australia ke-14.

Film pendek ini diproduksi oleh Ravacana Films dan disutradarai oleh Wahyu Agung Prasetyo. Kisah dalam film ini seputar percakapan antara empat orang anak SD dan tukang becak yang menggunakan bahasa Jawa. Fokus awal pembicaraan mereka adalah hari Ibu. Kisahnya sederhana, namun kaya akan pesan sosial.

Kisahnya dimulai dari empat orang anak SD: Git, Sul, Yudho, dan anak yang namanya tidak disebutkan ini pulang sekolah menaiki becak langganan mereka. Selama perjalanan pulang, mereka membahas banyak hal, mulai dari anak baru di kelas, rencana bermain PS, dan tentang PR. Lucunya, Sul, Yudho, dan anak tak bernama ini hanya mengandalkan Git untuk mengerjakan PR mereka karena dia tipikal orang yang rajin.

Sayangnya, Yudho dan anak satunya selalu bertengkar dengan saling ejek nama orang tua. Meskipun sudah dilerai oleh Sang tukang becak, pertengkaran tersebut tetap tak ada habisnya. Penyebab mereka bertengkar pun terjawab di akhir film ketika tukang becak mengantarkan mereka pulang. Ternyata, Yudho dan anak satunya ini tinggal serumah, namun berbeda ibu. Mungkin mereka bertengkar karena pengaruh dari perceraian kedua orang tuanya yang tidak menimbulkan kenyamanan dalam diri mereka.

Aku ga heran sih kalau film ini juara di IFF tahun 2019 kemarin, karena walau pengambilan gambar dilakukan dengan teknik one shot, seluruh scene di film pendek ini saling berkesinambungan dan terlihat tanpa jeda. Ada hal lain yang bikin aku kagum selain dari teknik pengambilan gambarnya, yaitu film ini sarat akan pesan sosial. Mulai dari hari ibu, pemanfaatan sosial media yang baik dan benar, serta dampak perceraian orang tua yang berdampak langsung terhadap anak.

Gaada alasan lagi buat temen-temen untuk gak menikmati film ini di kala punya banyak waktu senggang. Jadi, tunggu apa lagi? Selamat menonton😊

 

Mazayya Malika

News Online

#Tugas2021

#TugasTahunBaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *