Halo, P-assengers!
2 September 2017, tepat pada tanggal tersebut saya mengawali perjalanan sebagai anggota baru PIDAS dengan menulis sebuah artikel bertajuk Sebuah Cerita Tentang Cita-Cita, tugas web PIDAS pertama yang meminta para anggotanya untuk menceritakan cita-cita yang ingin diraih, terutama cita-cita dalam PIDAS. Banyak cita-cita yang saya tuliskan disana, sebagian sudah tercapai, sisanya masih diusahakan, bahkan sudah ada yang dilupakan. Dan kali ini, artikel yang saya tulis ditemani sebungkus sate ayam akan membahas tentang kabar cita-cita tersebut.
Setahun yang sudah saya lewati bersama teman-teman di PIDAS telah memberikan saya begitu banyak bekal ilmu. Skill yang ingin saya tingkatkan sudah membaik, dan saya bahkan berhasil mendapat skill-skill baru dalam perjalanan panjang ini. Perubahan yang saya alami tidak hanya terwujud dalam segi kemampuan saja. Sikap dan pandangan saya terhadap beberapa hal juga turut berubah. Bekerja dengan begitu banyak pribadi baru yang sifatnya tak sama mengajarkan saya untuk menghargai perbedaan yang ada. Sifat keras kepala yang saya miliki juga sepertinya sudah mulai luntur, diganti dengan sikap pengertian terhadap orang lain. Selain itu, dengan banyaknya program kerja yang dilaksanakan di PIDAS, mau tak mau saya harus bisa menjadi anggota yang aktif. Awalnya memang susah, kasur yang empuk ditemani udara yang dingin tentunya terlihat lebih menggiurkan daripada harus bangun pagi hari untuk mencari dana usaha suatu acara. Namun, disitu lah saya belajar bahwa ada begitu banyak kepentingan yang seharusnya saya prioritaskan sebelum kepentingan bermalas-malasan di hari Minggu. Tugas-tugas yang diberikan juga mendorong saya untuk lebih disiplin waktu dan memenuhi tanggung jawab.
PIDAS juga telah memberikan saya platform untuk melakukan banyak hal yang cukup membanggakan. Salah satunya adalah telah berpartisipasi dalam beberapa acara yang dilaksanakan dalam PIDAS, rencana-rencana yang diwujudkan dengan kerja keras dan berbagai kesusahan membuat saya merasa bangga bahwa saya telah berhasil menjadi bagian dari organisasi besar ini. Selain merasa bangga dengan kerja keras yang telah dilakukan bersama-sama, PIDAS juga telah membuat saya merasa bangga dengan diri saya sendiri karena telah berhasil melakukan beberapa hal yang saya kira tak akan pernah saya lakukan.
Setahun menjadi anggota PIDAS juga telah meninggalkan banyak pengalaman yang sangat berkesan. Salah satunya adalah menjalani acara SHARE dan berkesempatan untuk berkenalan dengan banyak anak-anak di panti asuhan tersebut. Mengingat pengalaman itu hati saya selalu hangat karena saya bisa melaksanakan program ini selagi beramal. Kunjungan ke NET yang bisa terwujudkan karena saya merupakan anggota PIDAS juga menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan, saya dapat mengenal berbagai aspek baru dalam dunia jurnalistik dan bertemu banyak orang yang berpengalaman dalam bidang itu.
Untuk mimpi yang telah saya rangkum di artikel September 2017 lalu, mimpi-mimpi tersebut masih saya usahakan, banyak yang belum terwujud, banyak juga yang sudah berubah, dan ada beberapa yang bertambah. Impian untuk menjadi diplomat masih belum berubah, semakin besar justru setelah membaca beberapa novel tentang dunia. Cita-cita saya untuk mendapat nilai yang bagus juga perlahan-lahan mulai terwujud setelah saya berhasil membuat bapak dan ibu saya bangga dengan hasil rapot yang saya dapat. Ada beberapa mimpi baru juga yang ingin saya wujudkan, salah satunya magang di kedutaan besar Indonesia di Jerman! Salah satu influencer yang saya ikuti di media sosial berhasil melakukan hal tersebut dan itu menginspirasi saya untuk melakukannya juga.
Tak terasa satu tahun di PIDAS sudah berakhir, sedih tentunya namun saya semangat juga karena masih ada satu tahun lagi di PIDAS yang bisa saya maksimalkan dengan menerima kesempatan-kesempatan yang ada dan menjadi lebih aktif lagi. Saya tak sabar untuk bekerja dengan berbagai anggota PIDAS baru yang saya harap dapat membawa angin segar kepada organisasi ini. Saya harap kedepannya saya dapat menjadi kakak kelas yang baik untuk mereka contoh. Akhir kata, saya ingin berterima kasih banyak kepada kakak-kakak Incredible yang telah banyak membantu membuat pengalaman saya di PIDAS menjadi pengalaman yang baik dan banyak pelajarannya. Semoga, Radiant bisa membanggakan kalian! Sampai jumpa di mimpi-mimpi selanjutnya, P-assengers!