Hai semuanya!
Jadi pada kesempatan kali ini, aku Fataya Hasna, ingin berbagi . Kalian semua punya mimpi kan pastinya? Sejak kecil kita pasti sering banget ditanyain “Kamu nanti mau jadi apa?”. Jujur aja, aku dulu sempat bingung mau menjawab pertanyaan itu dengan apa. Biasanya sih yang lain menjawab ingin menjadi dokter. Apa aku harus jadi dokter juga? Ah ngga deh, nanti kalau semuanya jadi dokter yang jadi pasiennya siapa? Gimana kalau jadi astronot? Kayaknya seru bisa ke luar angkasa dan bisa lihat bintang-bintang. Atau aku mau jadi arkeolog? Siapa tau aku ketemu tulang dinosaurus terus kalau aku jual nanti dapat uang banyak lalu aku jadi kaya raya? Banyak profesi yang terlintas di otakku saat pertanyaan seperti itu dilontarkan kepadaku.
Namun seiring bertambahnya umur, aku mulai mengenali kekurangan dan kelebihanku. Aku mulai mengetahui pekerjaan apa yang cocok dengan kemampuan, minat dan bakat ku. Setelah sering bercerita dan konsultasi dengan papaku sendiri aku sudah mempunyai pilihan jenjang pendidikan dan pekerjaan di masa yang akan datang. Aku ingin kuliah di ITB Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan dan mengambil jurusan teknik lingkungan. Kenapa? Karena banyak perusahaan dan industri-industri besar yang membutuhkan tenaga lulusan jurusan teknik lingkungan. Jadi nanti kerja nya ngapain? Nah, lulusan teknik lingkungan ini bisa menjadi insinyur energi, ahli ekologi, pemeliharaan kualitas air, konsultan lingkungan, dosen dan masih banyak lagi. Aku sendiri ingin menjadi insinyur atau dosen.
Mimpi ku juga bukan hanya di bidang pendidikan. Banyak mimpi-mimpi yang menurut ku ‘random’ seperti nanti aku ingin mempunyai rumah sendiri dan punya 5 kucing lalu aku juga ingin punya coffeeshop. Lalu, aku juga ingin membuat acara untuk charity. Oiya jangan lupa untuk pergi haji dan umrah! Travelling bersama keluarga dan teman-teman ke Santo Rini, Iceland, Greece dan lain-lain juga pastinya masuk ke dalam list.
Jadi, gimana? Kamu sendiri udah bermimpi belum? Kalau belum, bermimpilah sebanyak-banyaknya! Jangan takut untuk bermimpi hanya karena takut gagal. Karena dari kegagalan itu lah kamu akan belajar dan bisa menjadi lebih baik dalam mencapai mimpi mu. Sekian, terima kasih. π